Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Saturday 23 June 2018

ASN dan Pelayanan Publik Blora Disidak

Blora, Harianblora.com - Pada hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran, Pemerintah Kabupaten Blora melaksanakan inspeksi dadakan (sidak) kepada jajaran ASN dan pelayanan publik. Sidak dipimpin Wakil Bupati H. Arief Rohman M.Si didampingi Sekda Komang Gede Irawadi SE, M.Si, Asisten Administrasi Drs Chris Hapsoro AW, Plt Inspektur Kabupaten Blora, Plt Kepala BKD Blora, dan Kepala Satpol PP Blora serta sejumlah pejabat lainnya, Kamis (21/06/2018).

Dalam sidak ini, Wakil Bupati menyampaikan bahwa dalam sidak tersebut sejumlah Dinas didatangi dan dicek absensi kepegawaiannya satu persatu.

“Sesuai arahan Mendagri di awal masuk kantor ini, kami cek absensi dan juga mengontrol fungsi-fungsi pelayanan, Alhamdulillah semua nihi,l pelayanan juga sudah mulai dilakukan lagi”, jelasnya.

Menurutnya sidak yang dilakukan ini bertujuan untuk melihat kesiapan para ASN setelah lama libur pasca lebaran. Setelah libur panjang ini para pegawai diharapkan dapat kembali ke rutinitas awal dengan semangat kerja, dan dapat melayani masyarakat kembali dengan senang hati.

“Ada yang ijin dan ada surat dokter karena sakit, tapi secara umum sudah mulai jalan lagi”, ujarnya.

Dalam sidak kali ini Wakil Bupati Blora mendatangi sejumlah Dinas yang ada di lingkup Pemerintahan Kabupaten Blora, seperti Dindukcapil, DPMPTSP, Setwan DPRD, Dinas Pendidikan, RSUD, Dinas Kesehatan, Puskesmas Blora, Kantor Lurah Jetis dan DPUPR Kabupaten Blora.

“Kami fokuskan pada palayanan-pelayanan seperti tadi di RSU antrian sudah banyak dan pelayanan sudah berjalan dengan lancar”, imbuhnya.

Sementara itu Kepala Dindukcapil Blora Riyanto, S.Sos, M.Si saat ada sidak mengatakan di hari pertama masuk kerja, di lingkungan instansinya pegawai masuk semua dan tidak ada yang absen.

“Semua masuk dan tak ada yang absen dan semua kembali kerja dengan semangat sepenuh hati”, terangnya. (hb44/hms),
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: ASN dan Pelayanan Publik Blora Disidak Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora