Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Friday 15 December 2017

Kirab Pusaka Blora Lancar Jaya Meski Sempat Gerimis

Blora, Harianblora.com - Sempat diwarnai hujan gerimis saat pemberangkatan. Akhirnya prosesi Kirab Pusaka dalam rangka menyambut Hari Jadi ke 268 Kabupaten Blora berjalan khidmat dan lancar. Kirab mengelilingi pusat Kota Blora dengan membawa pusaka Keris Kyai Bisma peninggalan Bupati pertama Blora dan pusaka lainnya itu tepat dimulai pukul 23.30 WIB, Kamis Legi malam Jumat Pahing (7/12/2017).

Mengambil start dari Pendopo Rumah Dinas Bupati. Kirab dilepas oleh Bupati H.Djoko Nugroho didampingi Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si beserta Sekda Drs. Bondan Sukarno MM. Bertindak sebagai cucuk lampah kirab adalah Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Drs. Kunto Aji, diikuti para pembawa pusaka. Adapun pembawa Keris Kyai Bisma adalah Edi Harsono dari paguyuban tosan aji toya padasan.

Tidak hanya melepas kirab saja, Bupati dan Wakil Bupati bersama kepala SKPD, Camat se Kabupaten Blora dan lurah juga ikut berjalan kaki mengikuti kirab. Kirab tengah malam ini dilaksanakan dengan laku bisu. Peserta dilarang berbicara, mereka semua diam berjalan kaki sambil mendoakan Blora dalam hati agar kedepan semakin maju dan lebih sejahtera, jauh dari malapetaka dan musibah.

Berawal dari Pendopo Rumah Dinas Bupati, rombongan kirab berjalan ke arah Jl.RA Kartini, Jl. Dr.Sutomo, Jl. Gunung Sumbing, Jl. Pemuda, Jl. Arumdalu, Jl. Kolonel Sunandar, Jl.Nusantara, Jl. KH Ahmad Dahlan, Jl. Abu Umar, lantas kembali ke Jl. RA Kartini dan masuk ke Pendopo Rumah Dinas Bupati kembali.

Turut serta sebagai pangombyong kirab terdiri dari anggota Permadani, anggota Pepadi, Kekadangan Himpunan Penghayat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa (HPK) Blora, Sedulur Sikep dan para pejabat laki-laki. Semuanya mengenakan pakaian adat beskap jawa dan sebagian mengenakan pakaian adat iket sedulur sikep (samin).

Di sepanjang rute perjalanan kirab, banyak masyarakat yang menonton. Terutama di titik titik persimpangan jalan raya. Mereka rela menunggu kirab hingga tengah malam.

“Saya penasaran dengan kirab pusaka. Sehingga rela begadang untuk menontonnya. Ternyata cukup khidmat dan sakral,” ucap Agus Sunarto, salah satu warga Blora.

Setibanya kembali di Pendopo Rumah Dinas Bupati dilakukan serah terima pusaka dari petugas pembawa Keris Kyai Bisma kepada Songsong Agung Adipati Blora yakni H.Djoko Nugroho. Kemudian seluruh benda pusaka disimpan kembali ke dalam Kabupaten.

“Alhamdulillah rangkaian kirab pusaka dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Blora ke 268 berjalan lancar. Mari berdoa bersama agar Blora kedepan bisa lebih baik lagi dalam segala bidang,” kata Bupati.

Terpisah, Kepala Dinporabudpar Drs. Kunto Aji menjelaskan bahwa Kirab Pusaka sudah menjadi tradisi tahunan setiap menjelang Hari Jadi Kabupaten Blora. Kirab ditujukan sebagai wujud pelestarian budaya jawa dan penghormatan terhadap benda pusaka peninggalan leluhur. (red-HB33/hms).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Kirab Pusaka Blora Lancar Jaya Meski Sempat Gerimis Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora