Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Monday 23 October 2017

Pemkab Blora Siap Bahas KUA-PPAS RAPBD 2018

Kota, Harianblora.com - Setelah Perubahan APBD Blora 2017 ditetapkan, kini Pemkab Blora dan DPRD menyiapkan diri untuk melaksanakan tugas selanjutnya yakni penyusunan APBD 2018 yang diawali dengan pembahasan Kebijakan Umum Anggaran - Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS).

Untuk itu, Bupati Djoko Nugroho dengan didampingi Sekda Drs. Bondan Sukarno MM pada Senin pagi (23/10/2017) menggelar rapat koordinasi dengan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk membahas persiapan penyusunan KUA-PPAS RAPBD 2018 di Ruang Pertemuan Setda Kab.Blora.

“Jika diundang dewan untuk membahas KUA-PPAS, silahkan hadir. Persiapkan materi sebaik baiknya agar proses pembahasan bisa berjalan lancar dan tahapannya bisa dilakukan sesuai jadwal,” ucap Bupati.

Ia menginginkan agar pembahasan KUA-PPAS bisa berjalan tepat waktu. Karena pengesahan APBD 2018 ditarget satu bulan sebelum tahun berjalan tiba.

Sementara itu, Sekda Drs. Bondan Sukarno MM menyampaikan bahwa DPRD akan mengundang beberapa Kepala OPD dan Kabag Lingkungan Setda Blora untuk membahas KUA-PPAS secara bersama-sama.

“Sesuai arahan Pak Bupati, kami himbau untuk para Kepala OPD agar menghadiri undangan DPRD tersebut. Semuanya harus siap,” ujar Sekda. (Red-Hb33/Hms).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Pemkab Blora Siap Bahas KUA-PPAS RAPBD 2018 Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora