Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Tuesday 8 March 2016

Letkol Inf Susilo Pimpin Langsung Komsos Dengan KBT dan FKPPI Blora

Suasana komsos
Blora, Harian Blora - Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos memimpin lansung acara Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Keluarga Besar TNI (KBT) dan FKPPI di Aula Makodim 0721/Blora diikuti sebanyak 120 orang dari warga besar Kodim setempat, KBT dan FKPPI.

Hadir dalam acara ini, Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos, Kasdim Blora Mayor Kav Burhanuddin, ST, Para Perwira se jajaran Kodim 0721/Blora, Ketua FKPPI Cabang Blora Hariyono, SD, Ketua GM FKPPI Teguh Wibowo, S. Com, Ketua Pepabri Blora, Ketua PPAD Blora, dan hadir pula Keluarga Besar TNI (KBT), Ketua LVRI Blora, Ketua PPM Blora, Ketua Piveri Blora, Ketua Persit KCK Cabang XLII Dim 0721/BLora Ny. Susilo.

Acara Komsos yang di gelar, Senin 7 Maret 2016 ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan silaturahmi antara anggota TNI yang masih aktif dengan keluarga Besar TNI (KBT) dan FKPPI cabang Blora, serta mempererat hubungan kekeluargaan sebagai wahana untuk saling memberikan informasi tentang perkembangan lingkungan di wilayah Kodim 0721/Blora.

“Tentunya yang bermuara pada tegaknya keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia/NKRI,” kata Dandim Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos

Dalam dunia TNI, KBT dan FKPPI menurut Dandim Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos adalah organisasi dari orang-orang yang telah berjasa terhadap republik ini dengan segala pengorbanan, pengabdian dan perjuangannya.

Oleh karenanya, Keluarga Besar TNI (KBT) dan FKPPI senantiasa harus tetap solid dan kokoh dalam perannya pembangunan bangsa Indonesia yang sangat kita cintai ini, walaupun kondisi bapak dan ibu sekalian dari segi fisik sudah mulai manurun kerena semakin bertambahnya usia.

“Namun saya yakin semangat dalam pengabdian sebagi seorang patriot sejati tidaklah pernah pudar perjuangannya dengan dilandasi semangat persatuan dan kesatuan bangsa,” Papar Letkol Inf Susilo, S. Sos

Dalam menyikapi situasi saat ini, lanjutnya, khususnya yang berkaitan dengan ketahanan dan keamanan wilayah perlunya menjalin komunikasi aktif antara TNI, Polri, Keluarga Besar TNI (KBT) dan FKPPI serta  lainnya di wilayah Kabupatan Blora.


“Karena dengan mantapnya sistem komunikasi antara komponen bangsa akan mendapatkan suatu informasi cepat dan tepat dalam rangka cipta kondisi wilayah yang aman, nyaman dengan melakukan langkah-langkah deteksi dini dan cegah dini,” jelas Letkol Inf Susilo, S. Sos. (Red-HB99/Pendim 0721/Blora).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Letkol Inf Susilo Pimpin Langsung Komsos Dengan KBT dan FKPPI Blora Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora