Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Tuesday 8 August 2017

Bismillah, 353 Calon Jemaah Haji Asal Blora akan Terbang ke Madinah

Blora, Harianblora.com - Setelah diberangkatkan dari Blora pada Senin sore (7/8/2017) dari Pendopo Rumah Dinas Bupati oleh Wakil Bupati H.Arief Rohman bersama Kepala Kemenag Drs. H Nuril Anwar dan jajaran Forkopimda, 353 jemaah calon haji Kabupaten Blora bersama 5 petugas haji yang tergabung dalam kloter 38 SOC tiba di asrama haji Donohudan Ngemplak Boyolali, Senin malam pukul 20.00 WIB.

Para calon tamu Baitullah ini pun tampak senang dan siap menunaikan ibadah rukun islam yang kelima. Satu per satu para jamaah calon haji turun dari bus dan memasuki hall asrama haji bersama dengan tas bekal yang telah disiapkan lengkap dengan dokumen imigrasi.

Setibanya di asrama haji langsung dilaksanakan upacara penyerahan jamaah calon haji oleh Pemkab Blora kepada pengurus asrama haji Donohudan. Dimana penyerahan dilakukan oleh Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si mewakili, Bupati Djoko Nugroho didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Blora Drs. H Nuril Anwar dan Kepala Bagian Kesra Setda Blora Hariyanto.

Dalam acara penyerahan jamaah calon haji, Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si menyampaikan salam hormat dari Bupati Djoko Nugroho dan mendoakan semoga seluruh jamaah calon haji bisa menjalankan seluruh tahapan ibadah haji dengan lancar dan selamat bisa kembali ke tanah air dengan predikat haji mabrur.

“Semoga seluruh jamaah diberikan kelancaran dan kesehatan dalam menjalani ibadah haji tahun ini. Setibanya disana nanti, jangan sampai terpisah dengan kelompoknya. Semoga bisa kembali dengan utuh ke tanah air dan berjumpa keluarga kembali. Kami mohon agar Blora juga didoakan disana, semoga tetap aman dan lebih sejahtera,” ucapnya.

Adapun Kepala Kemenag Blora Drs. H Nuril Anwar mengatakan bahwa setelah diserahkan ke pihak pengelola asrama haji embarkasi Solo yang ada di Donohudan Boyolali, 353 jamaah calon haji menjalani cek kesehatan terakhir sebelum terbang ke tanah suci.

“Alhamdulillah perjalanan dari Blora ke Donohudan berjalan lancar. Usai diserahkan ke asrama haji, seluruh jamaah calon haji langsung menjalani pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh petugas embarkasi. Insya Allah kloter 38 SOC ini akan terbang pada Selasa malam (8/8/2017) pukul 20.50 WIB ke Madinah,” ujar Nuril Anwar.

Mengingat cuaca yang sangat panas di Arab Saudi, ia mengingatkan agar jamaah selalu menjaga kondisi kesehatan. Banyak beristirahat dan minum air putih agar tidak terjadi dehidrasi.

“31 Agustus nanti diprediksi puncak cuaca panas di Arab Saudi. Kami harap seluruh jamaah bisa menjaga kondisi kesehatan masing-masing. Sebenarnya kloter 38 ini berjumlah 354, namun karena ada satu orang yang menderita gagal ginjal maka keberangkatannya dibatalkan,” lanjutnya.

Ia mengaku sebelum diberangkatkan ke Donohudan, seluruh jamaah calon haji telah mengikuti berbagai tahapan persiapan haji berupa manasik, pemberkasan paspor, pemberian imunisasi meningitis dan lainnya.

Untuk diketahui, berdasarkan data terakhir Kabupaten Blora tahun ini memberangkatkan 663 jamaah calon haji ke tanah suci yang terbagi ke dalam 3 kelompok terbang (kloter). Dengan rincian kloter 38 sebanyak 353 orang berangkat dari Blora 7 Agustus, sedangkan sisanya 44 jamaah calon haji ikut kloter 87 bergabung dengan Kabupaten Kudus dan sejumlah 266 jamaah calon haji kloter 88 bergabung dengan jamaah Kabupaten Pati akan berangkat tanggal 22 Agustus 2017. (HB44/Hms).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Bismillah, 353 Calon Jemaah Haji Asal Blora akan Terbang ke Madinah Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora