Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Friday 13 February 2015

Cara Pendaftaran SNMPTN 2015 Melalui Online

Pendaftaran SNMPTN 2015 dimulai hari ini 13 Februari-15 Maret 2015 di https://web.snmptn.ac.id. Banyak pelajar SMA, SMK, MA masih bingung bagaimana cara pendaftaran SNMPTN 2015 melalui online.

Inilah Jadwal Pendaftaran SNMPTN 2015
Periode pendaftaran oleh siswa pelamar, 13 Februari 2015 jam 08:00 WIB - 15 Maret 2015 jam 23:59 WIB.
Periode melengkapi pendaftaran oleh siswa pelamar, 13 Februari 2015 jam 08:00 WIB - 15 Maret 2015 jam 23:59 WIB.
Finalisasi pendaftaran oleh siswa, 13 Februari 2015 jam 08:00 WIB - 15 Maret 2015 jam 23:59 WIB.
Periode pencetakan kartu peserta SNMPTN, 14 April 2015 jam 08:00 WIB - 13 Mei 2015 jam 22:00 WIB.
Pengumuman hasil seleksi SNMPTN, 09 Mei 2015 jam 12:00 WIB.
Pendaftaran ulang siswa di PTN, 09 Juni 2015 WIB.

Anda bisa membaca petunjuk atau Panduan Pendaftaran SNMPTN untuk Siswa laman https://web.snmptn.ac.id. Di laman ini juga ada  tahapan pendaftaran SNMPTN,
Pertama, siswa membuat pendaftaran SNMPTN
Kedua, siswa memfinalisasi pendaftaran SNMPTN (pendaftaran tidak dapat diubah lagi)
Ketiga, siswa memperoleh nomor pendaftaran SNMPTN dan mencetak kartu tanda peserta

Untuk login siswa

Buka alamat https://web.snmptn.ac.id/
Masukkan NISN dan password yang didapatkan dari Kepala Sekolah untuk login ke PDSS

Bagi Siswa Peserta Bidikmisi
Mohon untuk memperhatikan hal-hal berikut:
1 Pastikan di kartu peserta SNMPTN Anda tertera status peserta Bidikmisi
2 Anda harus melengkapi pendaftaran Bidikmisi di situs Bidikmisi http://daftar.bidikmisi.dikti.go.id
3 Bidikmisi tidak berlaku untuk pilihan program studi di Universitas Islam Negeri

Jika ingin detail, silahkan buka panduan : http://www.snmptn.ac.id/manual/snmptn/siswa atau Call Center SNMPTN 0804-1-450-450 melayani setiap hari pukul 08.00 - 20.00 WIB halo.snmptn.ac.id.
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Cara Pendaftaran SNMPTN 2015 Melalui Online Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora