Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Monday 26 January 2015

Horok-horok Makanan Khas Blora Maknyus Rasanya



Blora, Harianblora.com – Horok-horok makanan khas Blora maknyus rasanya. Horok-horok, adalah makanan yang sudah dikembangkan masyarakat Jawa Tengah, salah satunya Kabupaten Blora yang memiliki ciri khusus dalam memasak horok-horok.

Horok-horok Khas Blora
Horok-horok, dalam padangan umum dikatakan sebagai makanan khas Jepara, padahal tidak hanya Jepara, namun juga Blora, Rembang dan Pati.

Secara umum, Horok-horok disebut sebagai makanan ringan yang terbuat dari tepung pohon aren. Dalam dunia kuliner, Horok-horok adalah salah satu makanan yang tergolong langka. Sebab, Horok-horok umumnya hanya ditemukan di Jepara, Blora, Rembang dan Pati, sangat sulit bahkan tidak dapat ditemukan di luar daerah tersebut.

Dalam penyajiaannya, horok-horok umumnya dimakan dengan sate kikil, soto, bakso, gulai, dan sayur pecel. Dapat juga dimakan dengan diberi santan dan sedikit gula pasir, seperti bubur.

Di Blora sendiri, kebanyakan Horok-horok diberi warna hijau, dan di atasnya diberi parutan kelapa. Dalam penyajiannya pun, ada yang dibungkus dengan duan jati, pohon pisang dan juga kertas minyak. Di pasar-pasar tradisional Blora, sudah banyak dijual Horok-horok sebagai salah satu khazanah kuliner di Blora.

Salah satu penjual Horok-horok di Blora adalah Rumini (51), ia mengaku makanan ini meskipun sudah tidak ada peminatnya, namun tiap kali ia berjualan selalu habis. "Ini namanya Horok-horok, sudah ada sejak saya kecil," paparnya kepada Harianblora.com, Senin (26/1/2015).

Menurutnya, untuk mendapatkan Horok-horok di Blora sangat murah, yaitu tiap pasar tradisional dipastikan ada. "Kalau beli di pasar ya ada, kalau beli di Indormart ya tak ada," ujarnya.

Secara umum, makanan ini terbagi atas beberapa macam, meliputi Horok-horok Petis, Horok-horok Bakso, Horok-horok Gulai, Horok-horok Goreng, Horok-horok Cecek, Horok-horok Janganan dan juga ada wedang Horok-horok. (Red-HB10/Foto: Harianblora.com).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Horok-horok Makanan Khas Blora Maknyus Rasanya Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora