Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Thursday 29 January 2015

Penyebab Kebakaran Bravo Cepu Blora Masih Diselidiki Polisi



Blora, Harianblora.com – Penyebab kebakaran Bravo Cepu Kabupaten Blora masih diselidiki Polres Blora. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran mall terbesar di Cepu, Blora  tersebut. Kasat Reskrim Polres Blora AKP Asnanto sampai Kamis (29/1/2015) siang belum bisa memastikan penyebab kejadian terbakarnya swalayan Bravo tersebut. "Kami belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran Toko Swalayan Bravo yang ada di Desa Balun, Kecamatan Cepu, Jateng itu," katanya.


Untuk memastikan penyebab kebakaran, kata AKP Kusnanto, tentunya akan didatangkan tim ahli yang akan melakukan penyelidikan kejadian tersebut seperti yang dilansir sampai Kamis (29/1/2015) siang. Terbakarnya Swalayan Bravo tersebut, terjadi pada hari Kamis sekitar pukul 02.00 Wib dini hari. Dari kebakaran itu, sebagian besar isi barang dagangan ludes terbakar.

Untuk mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan, sampai siang tadi, Polres Blora menerjunkan beberapa personel ke lokasi. Swalayan yang dibangun tahun 2010 ini, terbakar dan menyebabkan kerugian besar-besaran.

Sampai Kamis (29/1/2015) siang, lokasi tampak ramai. Dari pantauan Harianblora.com, lokasi di sekitar swalayan Bravo ramai dan jalan di sekitarnya sempat macet karena warga melihatnya dari berbagai daerah. Ada dugaan, penyebab kejadian itu karena dibakar oknum tak bertanggung jawab. Namun polisi masih menyelidi penyebab kejadian tersebut dan belum bisa dipastikan penyebab kejadian terbakarnya mall terbesar di Cepu itu.

Sampai berita ini dibuat, kabar terbakarnya Swalayan Bravo sudah ramai di media massa bahkan di televisi nasional. Tidak ada korban atas kejadian itu, sebab kondisi masih pagi dan tidak ada pengunjung di dalamnya. (Red-HB315/Foto: Harianblora.com).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Penyebab Kebakaran Bravo Cepu Blora Masih Diselidiki Polisi Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora