Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Thursday 1 January 2015

Halte di Kabupaten Blora Mangkrak



Tamanrejo, Harianblora.com - Halte di Kabupaten Blora Mangkrak di beberapa tempat, salah satunya halte yang berada di depan SMK Negeri 1 Blora. Halte yang bertuliskan salah satu Bank di Jawa Tengah tersebut terlihat lusuh, kotor, berdebu bahkan baunya tak enak. 

Siswi SMK Negeri 1 Blora, Siti Mahmudah (16) mengatakan biasanya halte tersebut hanya digunakan nongkrong para siswa SMK Negeri 1 Blora. "Hari aktif sekolah pun kurang berfungsi, karena jaraknya juga agak jauh dari pintu masuk utama SMK Negeri 1 Blora," ujarnya, Kamis (1/1/2015). 

Siswi tersebut juga mengakui, rata-rata pelajar SMK Negeri 1 Blora saat ini memakai motor sendiri meskipun masih banyak yang belum punya sim. "Kami jarang naik bus, makanya haltenya juga sepi, kalau pelajar yang dekat sekolah ya naik sepeda sendiri," paparnya.
 

Halte, sebenarnya berfungsi sebagai tempat perhentian bus, angkutan, dan sejenisnya. Halte juga disebut shelter, stopan bus, tempat menunggu dan menurunkan penumpang.


Di Blora, menurut pantauan Harianblora.com, halte di Blora mangkrak tak berfungsi maksimal karena tidak ada yang merawat. Tak jarang dari para pengamen, gelandangan justru memanfaatkannya sebagai tempat istirahat di malam hari. (Red-HB12/Foto: Harianblora.com).

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Halte di Kabupaten Blora Mangkrak Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora