Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Sunday 11 January 2015

Alsa Peduli Gelar Training Enterpreneurship Bagi Siswa SMA di Blora


Blora, Harianblora.com - Alsa Peduli gelar  training enterpreneurship bagi siswa SMA di Blora pada Minggu, 1 Januari 2014 dimulai sekitar pukul 09.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB.

Acara ini diadakan di Masjid Baitul Hikmah SMA Negeri 1 Blora, dan diikuti sebanyak 83 siswa SMA dari berbagai sekolah di Kabupaten Blora seperti SMA N 1 Blora, SMA N 2 Blora, SMA N 1 Randublatung, dan SMA N 1 Tunjungan.

Training enterpreneurship ini diisi oleh 2 tokoh hebat di Indonesia yang berasal dari Kabupaten Blora. Yakni  Multika Lega Problema dan Arif

Acara dibuka oleh pembicara pertama, yakni Multika Lega Problema yang merupakan alumni SMA N 1 Blora tahun 2009 dengan membawakan tema "Akselerasi Sukses". Orang inilah penggagas sekaligus ketua pertama Majelis Permusyawaratan Kelas (MPK) SMA N 1 Blora.  Selain itu dia berhasil mendapat lebih dari 20 piagam dalam kurun waktu setahun. 

Lega juga berhasil menulis buku dengan judul "Change to Progress" yang menceritakan jalan menuju kesuksesan yang berhasil dia raih ketika duduk di bangku SMA. Prestasi selajutnya adalah dia berhasil mendapat beasiswa Sampoerna sebesar 228.330.000 rupiah dan kuliah selama 4 tahun di Jakarta.

Saat ini, Lega memiliki Jasamall yang merupakan mall jasa terbesar di Indonesia. Jasamall ini dibentuk ketika dia baru berusia 21 tahun, dan dia berhasil memimpin karyawan yang mayoritas usianya lebih berumur daripada dia.

Pembicara selanjutnya adalah Arif yang merupakan lulusan SMA N 1 Randublatung yang berhasil menjadi ketua internet marketer Surabaa walaupun dia hanya menempuh pendidikan hingga jenjang SMA. Yang lebih hebat lagi, Arif memperolehh penghasilan sebanyak 80 juta rupiah hanya dalam tempo 1 bulan melalui penjualan software.

Dengan adanya training enterpreneurship ini diharapkan mampu memotivasi peserta agar dapat meraih kesuksesan seperti yang dialami oleh pembicara. Rencananya, acara serupa juga akan diadakan bulan Februari mendatang dengan waktu yang lebih lama dan peserta yang lebih banyak.

"Saya sangat merasa termotivasi dan semangat saya untuk meraih kesuksesan bertambah besar. Saya yakin saya akan meraih kesuksesan dan saya akan terus berusaha pantang menyerah" ujar Nida, salah seorang peserta training enterpreneurship kepada Harianblora.com. (Red-HB33/Foto: Harianblora.com). 

Baca juga: Kisah Tommy Sutomo Pengusaha Sukses Blora dengan Penghasilan 500 Juta Perbulan





  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Alsa Peduli Gelar Training Enterpreneurship Bagi Siswa SMA di Blora Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora