Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Tuesday 7 April 2015

Demam Game Get Rich Melanda Kalangan Pelajar Blora

Blora, Harianblora.com - Beberapa pekan terakhir, Demam Game Get Rich Melanda Kalangan Pelajar Blora. Tidak kenal jenjang pendidikan, para pelajar sangat menyukai game Get Rich. Para pelajar umumnya memainkan game ini ketika istirahat sekolah, sepulang sekolah, maupun pada malam hari. 


Get Rich merupakan game terbaru yang dirilis oleh LINE untuk Android dan iOS. Get Rich menyuguhkan permainan monopoli secara online di mana penggunanya dapat bermain dengan pengguna LINE lainnya di seluruh dunia. 
Permainan Get Rich sama seperti permainan monopoli biasa, yakni dengan mengocok 2 buah dadu, kemudian pemain dapat mengunjungi beberapa kota. Pengguna dapat membeli kota dan di kota tersebut pengguna dapat membeli: Pension, Condo, Hotel dan Landmark. 

Ketika lawan jatuh kekota tersebut, maka mereka harus membayar. Tetapi lawan juga bisa merebutnya dengan membeli kota tersebut, tetapi jika pemilik kota memiliki Landmark, maka kota tersebut tidak dapat direbut.Game ini bisa didownload gratis melalui play store yang terdapat pada smatphone. Tetapi sebelum medownload game ini, pengguna harus terlebih dahulu memiliki LINE. Karena game ini dalam permainannya menggunakan akun LINE.

"Saya sangat menggemari game ini, tidak pernah merasa bosan dalam memainkannya. Bahkan kadang sampai lupa waktu. Di game ini saya juga dapat mengenal lebih banyak kawan dan dapat berfikir menggunakan strategi yang benar untuk memenangkan permainan. Get Rich dapat menjadi obat penghilang penat" ungkap Adit, salah seorang penggemar game Get Rich kepada Harianblora.com.

Banyak pelajar yang menggemari dan ketagihan dalam memainkan game online ini. Walaupun ada beberapa efek negatif juga, yakni mengurangi konsentrasi belajar. Para gamer seakan merasa tidak nyaman jika belum bermain Get Rich. (Red-HB93/Foto: Harianblora.com).


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Demam Game Get Rich Melanda Kalangan Pelajar Blora Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora