Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Tuesday 9 December 2014

Guru di Blora Terancam Tak Dapat Sertifikasi



Blora, Harianblora.com - Guru di Blora terancam tak dapat sertifikasi. Ya, demikian inti dari pernyataan Achmad Wardoyo Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Blora pada Selasa (9/12/2014). Menurut Wardoyo, jika tidak ada penataan guru SD, maka pelayanan pendidikan tak berjalan maksimal. Di sisi lain, mereka sebagai guru juga tak bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Jika dibiarkan, maka akan berdampak buruk. Pasalnya, hal itu akan berdampak buruk pada 2016 yang akan datang dipastikan banyak guru tidak akan mendapatkan dana atau tunjangan sertifikasi. Menurut Wardoyo, ada beberapa item yang bisa mengancam dan menggugurkan daerah dapat dana atau tunjangan sertifikasi guru.  Hal itu meliputi rasio perbandingan guru dengan murid, kebutuhan guru, kemudian banyaknya guru yang akan pension 10 tahun mendatang di Blora.

Menurut Kepala Disdikpora Blora tersebut, pada tahun 2014 nanti, pemerintah pusat rencananya akan menerapkan aturan berkaitan dengan sertifikasi. Guru harus memenuhi kualifikasi akademik minimal S1 (sarjana). Kemudian, jumlah jam mengajar minimal 24 jam tatap muka per pekan di sekolah ia mendidik. Jika tidak bisa memenuhi syarat-syarat itu, maka tunjangan sertifikasi guru tidak bisa dibayarkan.

Hal ini tentu mengancam guru di Blora jika tidak bisa memenuhi ketentuan dari pemerintah. Maka dari itu, Disdikpora berahap agar semua guru di Blora memenuhi kriteria-kriteria yang sudah ditentukan tersebut. (HB4/Foto: Harianblora.com-SMD).

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Guru di Blora Terancam Tak Dapat Sertifikasi Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora